Mau Beli Keyboard Mechanical? Ini Dia Jenis dan Perbedaannya – Keyboard adalah salah satu perangkat komputer/PC yang paling penting, khususnya bagi para pecinta game. Ada dua jenis keyboard yang paling sering ditemui, yaitu keyboard membrane dan keyboard mechanical. Dan disini kita akan membahas tentang keyboard mechanical.
Keyboard mechanical merupakan keyboard yang sering digunakan oleh para pecinta game (gamers), karena memiliki spesifikasi yang lebih awet dan kokoh. Dengan kualitas yang lebih bagus ini membuat harganya relatif lebih mahal. Tetapi untuk penggunaannya memang keyboard mechanical punya stamina yang lebih baik dan jika digunakan untuk mengetik tidak akan lelah.
Untuk penjelasan lebih lanjut mengenai pengertian keyboard mechanical, jenis-jenis keyboard mechanical, dan perbedaan switch pada keyboard mechanical. Simak ulasan berikut ini.
Contents
Pengertian Keyboard Mechanical
Keyboard Mechanical memiliki fungsi yang sama dengan jenis keyboard lainnya, yakni untuk papan ketik. Namun, jenis keyboard ini memiliki fitur dan spesifikasi yang lebih unggul karena pengguna akan lebih nyaman jika menggunakannya. Dengan kualitasnya yang lebih unggul, menjadikan harga dari keyboard mechanical ini relatif mahal.
Keyboard ini menyediakan beberapa inovasi yang akan memberikan kenyamanan ekstra dengan sistem kawat dan pegas yang memungkinkan pengguna keyboard untuk menekannya sedikit saja dan tidak perlu tekanan kasar. Itulah alas an mengapa keyboard jenis mechanical ini lebih cocok untuk kebutuhan bermain game, menulis artikel dan menulis dokumen.
Berikut adalah alasan mengapa keyboard mechanical harus dimiliki oleh para gamers dan jurnalis:
- Tahan Lama
Memiliki durability atau ketahanan lebih lama dibandingkan dengan keyboard jenis membrane, karena keyboard mechanical dapat bertahan dengan 50 juta kali klik, jadi keyboard ini akan awet bertahun-tahun.
- Nyaman dan Mencegah Resiko RSI
RSI (Repetitive Strain Injury) atau yang dikenal dengan rasa nyeri yang dating berkali-kali, dan dengan keyboard mechanical ini akan memberikan rasa nyeri dan keram berkurang. Dikarenakan dengan bentuk tombol yang sedikit melengkung dan cocok untuk setiap jari serta untuk mengetik tidak membutuhkan banyak tenaga untuk menekannya.
- Meminimalisir Ghosting
Keyboard mechanical ini bersifat individual dan memudahkan untuk menekan tombol bersamaan, sehingga tidak ada lagi ghosting saat menekan 2-5 tombol bersamaan.
- Mudah Perawatannya
Untuk perawatan keyboard mechanical sangat mudah karena keycaps dapat dilepas satu persatu sehingga debu akan gampang dibersihkan.
- Suara Ketikan Yang Enak Didengar
Suara ketikan pada keyboard mechanical jauh lebih keras dibandingkan keyboard membrane. Suara dari keyboard mechanical sama dengan suara mesin ketik zaman dulu.
- Modelnya Lebih Trendy
Keyboard mechanical lebih trendy karena keycapsnya bisa diganti sesuai keinginan dengan banyak model, seperti model polos dan model bewarna (Hello Kitty, Marvel, Minion) dan masih banyak lagi.
Jenis-jenis Keyboard Mechanical
Keyboard mechanical memiliki 4 jenis, dan dibawah ini merupakan 4 jenis keyboard mechanical tersebut:
- Cherry MX Black Switches
Jenis keyboard ini memiliki tombol yang terasa berat saat ditekan. Suara yang dihasilkan halus sehingga cocok untuk digunakan yang ingin mengurangi kebisingan.
- Cherry MX Blue Switches
Jenis keyboard yang satu ini memberi feel tactile dan clickly, sehingga saat digunakan akan terasa sensasi menggunakan ujung pulpen saat ditekan. Suara yang dihasilkan juga cukup keras jadi cocok untuk anda yang menikmati suara.
- Cherry MX Brown Switches
Jenis ini memiliki karakteristik yang berada ditengah-tengah di antara beberapa jenis keyboard mechanical yang lain. Suara dari keyboard ini tidak terlalu bising namun untuk tombolnya terasa cukup berat.
- Cherry MX Red Switches
Keyboard jenis ini memiliki suara cukup halus dan tenang saat digunakan. Untuk tekanan tombol juga tidak berat, cukup dengan sedikit sentuhan, input sudah masuk. Keyboard ini cocok untuk anda yang memiliki jari kecil dan suka ketenangan saat bermain game ataupun mengetik karena suara yang dihasilkan halus.
Perbedaan Blue, Red, dan Brown Switch Pada Keyboard Mechanical
Switch pada keyboard mechanical merupakan bagian yang berada dibawah keycaps yang berfungsi untuk menekan tombol untuk mengiput perintah. Switch terbagi menjadi tiga warna, yaitu Blue switch, Red switch, dan Brown switch.
Berikut adalah perbedaan dari 3 warna tersebut:
- Blue Switch
Atau yang disebut clicky switch, karena saat anda menggunakan blue switch ini anda akan mendengar bunyi klik saat menekan tombol di keyboard. Jenis ini banyak digunakan untuk mengetuk, memprogram, dan bermain game, karena anda akan merasakan saat sudah atau belum menekan tombol.
Namun, dengan keluarnya suara saat menekan tombol, mungkin akan mengganggu orang lain.
- Red Switch
Atau yang disebut juga dengan linear switch, yang artinya tombol ini memerlukan lebih sedikit kekuatan untuk ditekan, dan tidak akan terdengar suara saat anda menekan tombolnya. Red switch ini sangatlah populer dikalangan para gamers, karena merespon lebih dan memerlukan sedikit tenaga untuk menekannya.
- Brown Switch
Merupakan switch yang berupa gabungan dari red switch dan blue switch, namun perbedaannya brown switch ini tidak memiliki bunyi saat tombol ditekan, tetapi memiliki fell bump/ngeper. Sehingga anda masih bisa merasakan bahwa tombol sudah ditekan apa belum.
Jadi kesimpulannya, brown switch kurang sensitif daripada red switch, dan suara yang dihasilkan lebih sedikit daripada blue switch.
Itulah penjelasan mengenai pengertian keyboard mechanical, jenis-jenis keyboard mechanical, dan perbedaan switch pada keyboard mechanical. Semoga dapat membantu dan bisa menjadi referensi bagi para pembaca untuk memilih antara blue switch, red switch, ataupun brown switch.