Cara Mudah Melihat Spesifikasi Pada Sebuah Laptop

Cara mudah melihat spesifikasi pada sebuah laptop – Saat Ini teknologi laptop terus mengalami peningkatan. Sebagian besar orang juga membutuhkan laptop untuk berbagai aktivitas. Dalam memilih laptop pun harus disesuaikan dengan kebutuhan masing-masing. Untuk mengetahui sesuai atau tidaknya dengan kebutuhan anda, sebelum membeli laptop anda perlu melihat spesifikasinya.

Laptop memiliki spesifikasi yang berbeda-beda tergantung perusahaan yang membuatnya. Komponen yang ada di dalam laptop juga memiliki fungsi yang tidak bisa digantikan satu sama lain.

Cara cek atau melihat spesifikasi laptop ini dilakukan untuk mengetahui informasi terkait sistem operasi yang digunakan. Pengguna dapat mengetahui spesifikasi laptop dengan berbagai cara, khususnya yang berjalan dengan sistem windows 10.

Contents

APA ITU SPESIFIKASI LAPTOP?

Cara Mudah Melihat Spesifikasi Pada Sebuah Laptop

Layaknya smartphone, spesifikasi laptop adalah hal yang sangat penting untuk diketahui. Karena spesifikasi laptop juga akan menentukan apakah suatu software atau hardware tertentu bisa berjalan dengannya atau tidak. Lalu apa itu spesifikasi laptop?

Spesifikasi laptop merupakan deskripsi teknik tentang komponen dan kemampuan laptop yang meliputi model, kecepatan prosesor hingga keterangan pabrikan. Kecepatan prosesor umumnya dinyatakan dalam bentuk gigahertz (GHz), semakin tinggi gigahertz nya maka akan semakin cepat laptop dalam bekerja.

Mengetahui spesifikasi pada laptop dapat membuat pengguna mengatur beban yang ditampung pada laptop dan batasannya. Masing masing spesifikasi laptop tentu bisa menunjukan kegunaan laptop tersebut.

MENGAPA HARUS MELIHAT SPESIFIKASI?

Banyak orang yang selama ini belum sadar kalau mengetahui spesifikasi laptop sangatlah penting dan juga bermanfaat. Memangnya buat apa sih mengetahui spesifikasi laptop? Mengapa kita harus melihat spesifikasi laptop sebelum membelinya?

Baca Juga :  Fitur Terbaru WordPress 6.0

Seperti yang telah disebutkan sebelumnya sebagai konsumen anda harus mengetahui cara melihat spesifikasi, agar bisa memahami betul kemampuan laptop yang akan dibeli.

Dengan mengetahui spesifikasi laptop anda akan memahami informasi sistem yang ada di dalam laptop tersebut, mulai dari prosesor, RAM, motherboard hingga directX yang digunakan.

Mengetahui cara melihat spesifikasi laptop juga bisa dijadikan patokan saat anda ingin ganti laptop baru. Anda harus memastikan laptop yang ingin anda beli memiliki spek jauh dibandingkan laptop yang lama.

Jika anda tidak mengerti apa apa tentang cara melihat spesifikasi laptop, bisa saja anda akan kebingungan untuk memilih laptop yang performanya lebih baik dibandingkan lapto anda yang lama.

Selain itu, dengan memahami spesifikasi laptop anda dapat mengetahui kekuatan atau kecepatan laptop, keunggulan komponen serta kapasitas penyimpanan yang terpasang seperti RAM, VGA dan hardisk.

CARA MELIHAT SPESIFIKASI LAPTOP

Bagi sebagian orang yang belum paham betul tentang komputer/laptop, melihat spesifikasi laptop mungkin menjadi hal yang sulit.

Namun sebenarnya hal ini sangat mudah dilakukan bahkan oleh seorang pemula. Pengguna dapat mengetahui spesifikasi laptop dengan berbagai cara berikut ini.

Cek Melalui Menu Settings

Cara ini bisa dibilang cara yang paling cepat dan mudah. Pada menu setting anda dapat melihat gambaran umum spesifikasi dan konfigurasi laptop anda. Berikut ini caranya :

  1. Buka menu pengaturan/ settings
  2. Pilih “system” kemudian klik “about”
  3. Spesifikasi laptop anda akan otomatis muncul
Baca Juga :  7 Aplikasi Edit Video Untuk Android

Cek Melalui DirectX Diagnostik Tool

Cara mudah melihat spesifikasi laptop yang kedua adalah melalui DirectX Diagnostik Tool atau lebih dikenal dengan DXDiag. DXDiag ini merupakan alat diagnostik yang digunakan untuk mendeteksi permasalahan pada perangkat keras laptop. Caranya sebagai berikut :

  1. Buka menu RUN dengan mengklik “Windows + R” pada keyboard
  2. Ketik “dxdiag” pada kolom Open lalu klik OK
  3. Setelah itu akan muncul informasi lengkap spesifikasi laptop anda

Cek Melalui My Computer

Melalui menu My Computer anda dapat melihat spesifikasi laptop dari beberapa jenis komponen standar seperti nama perangkat, prosesor yang digunakan, jumlah RAM serta tipe OS. Berikut cara cek spesifikasi laptop melalui My Computer

  1. Buka Windows Explorer atau atau menekan tombol “Windows + E”
  2. Selanjutnya klik kanan pada ikon “This PC” kemuadian silahkan pilih properties
  3. Anda pun langsung dapat melihat informasi lengkap spesifikasi laptop

Bagaimana mudah bukan caranya? Bagi anda pengguna MacBook atau laptop seri lain dengan MacOS tentu akan sangat mudah. Untuk pengguna windows anda bisa melihat spesifikasi laptop lebih fleksibel karena sangat banyak caranya.

Demikian artikel tentang cara mudah melihat spesifikasi pada laptop. Jangan lupa kunjungi juga website kami untuk mendapatkan informasi lainnya. Semoga bermanfaat…

Related Article…